SUSAH NGAFALIN RUMUS-RUMUS FISIKA? GUNAKAN INI !
Halo dek. Kakak ADZKIA ada games menarik nih buat kamu. Ini adalah games mengingat sebuah informasi. Inilah aturan games ini. Sediakan waktu sepuluh sampai lima belas detik, tidak boleh lebih, untuk mengingat huruf-huruf dibawah ini. kemudian setelah itu, tutup halaman ini. dan keluarkan kertas corat-coret untuk menulis ulang huruf yang akan kakak ADZKIA sampaikan.
J FKFB INAT OUP SNA SAI RS
Nah, setelah 10 detik tutup halaman ini sekarang!
Tulis, berapa huruf yang kamu ingat. Bisa dipastikan seperti kebanyakan orang, kemungkinan kamu hanya mengingat sekitaran 8 – 10 huruf dan itupun ga berurutan. Betul kan dek? Ya kan.
Berarti orang jenius dong yang bisa hafalin huruf ini secara berurutan dan lengkap.
Enggak kok, Kakak ADZKIA ada triknya. Kamu butuh yang namanya Kartu AS !! Apakah itu sejenis kartu selular atau permainan kartu kak? Bukan dek. Hehe
AS itu singkatan dari Adzkia Solution (AS). Informasi yang tampak tak menarik seperti huruf-huruf diatas kita buat menjadi sangat gampang buat dihafalin pakai Kartu AS. Kakak tidak akan mungubah huruf maupun urutannya. Kakak hanya melakukan pengelompokan seperti ini. sekali lagi hafalin huruf dibawah ini selama lima belas detik ya.
JFK FBI NATO UPS NASA IRS
Ada yang bisa? 10 detik, 5 detik? Wah tiba-tiba huruf-huruf ini memiliki makna, arti yang mudah diingat. Kalau yang pertama tadi huruf-huruf yang sama sekali tidak ada artinya. Kalau yang kedua ini, tiba-tiba kamu ingat Jhon F Kennedy (JFK) sang presiden Amerika Serikat yang fenomenal, Agen FBI, North Atlantic Treaty Organization (NATO), UPS, NASA teringat luar angkasa, IRS.
Apa yang bisa kita simpulkan dek? Ternyata menghafal itu mudah. Mengingat rumus jadi gampang. Yang penting tau caranya. Jadikan mudah diingat. Matematika, fisika, kimia buatin deh jembatan pengingatnya. Pakai apa? Adzkia Solution. Kartu AS –in Aja…
Selamat Belajar ya dek.